Kategori
All-id Kegiatan Kesehatan-masyarakat Reports-id

Penguatan Kapasitas Nakes di Lapas/Rutan/LPKA di Jakarta

Dalam upaya meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi Tahanan dan Warga Binaan Pemasyarakatan, telah diselenggarakan kegiatan Penguatan Kapasitas Tenaga Kesehatan dalam Perawatan Berkesinambungan Pengendalian Penyakit Menular di Lapas/Rutan/LPKA pada 18-21 & 25-28 Oktober 2022 di Jakarta.

Memberikan sambutannya sekaligus membuka kegiatan, Plt. Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi, Bpk. Pujo Harinto, menyampaikan bahwa kegiatan layanan kesehatan merupakan salah satu layanan yang utama. Untuk itulah lokakarya ini dilaksanakan agar petugas memiliki kompetensi sesuai bidang tugasnya dalam melaksanakan layanan kesehatan bagi WBP.

Sejalan dengan itu, dr. Imran Pambudi, M.P.H.M. selaku Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular juga menekankan pentingnya pencegahan, skrining pada waktu masuk dan secara berkala serta edukasi mengenai penyakit menular bagi para warga binaan pemasyarakatan.

Dalam kegiatan yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM ini, Peduli Hati Bangsa berkesempatan untuk berbagi mengenai Dukungan Publik dalam Kebijakan Nasional Pengendalian Penyakit Menular, khususnya mengenai Hepatitis. Topik lain termasuk penanggulangan HIV, COVID-19, TB, promosi kesehatan, layanan kesehatan jiwa, penyelenggaraan makanan, dan sanitasi dalam lingkungan pemasyarakatan juga diperkuat dalam kegiatan ini.
Semoga penguatan ini bisa memberikan dampak yang lebih baik bagi kesehatan seluruh warga Indonesia.

#NOhep

#HepCantWait